Antisipasi Kejahatan Malam Polsek Kotabaru Gelar Apel Rutin KRYD

    Antisipasi Kejahatan Malam Polsek Kotabaru Gelar Apel Rutin KRYD

    KOTABARU KARAWANG - Guna mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di malam minggu, Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat menggelar apel Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD). Sabtu malam (21/09/2024). 

    Apel KRYD di laksanakan di halaman Polsek Kotabaru dipimpin oleh Ps. Kanit Propam Polsek Kotabaru Aiptu H. Sundawa dan diikuti oleh anggota Polsek Kotabaru dan gabungan Tramtib serta linmas. 

    Dalam apel ini, Kapolsek Kotabaru melalui Ps. Kanit Propam memberikan arahan agar seluruh anggota meningkatkan kewaspadaan dan memperketat patroli di titik-titik rawan gangguan kamtibmas. 

    Fokus utama adalah mengantisipasi tindak kriminalitas seperti pencurian, tawuran antara remaja, Genk motor, serta potensi gangguan lain yang sering terjadi pada malam minggu. 

    Patroli dilakukan dengan menyisir area pemukiman, jalan protokol, dan tempat keramaian untuk memastikan situasi tetap kondusif. 

    Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. menyampaikan bahwa apel KRYD ini merupakan salah satu langkah preventif untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga. 

    “Malam minggu sering kali menjadi waktu rawan terjadinya gangguan kamtibmas, sehingga diperlukan upaya intensif untuk menjaga keamanan, ” pungkas Kapolsek. 

    #polsekkotabaru

    #polreskarawang

    #iptusuherlan

    #akbpedwarzulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desa Segaran Melaksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Patroli PREKAT Polsek Jatisari Himbauan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Personel Samapta Polsek Telukjambe Timur Laksanakan Patroli Prekat di Objek Vital SPBU
    Bhabinkamtibmas Desa Pinayungan Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW
    Cooling System, Bhabinkamtibmas Desa Purwadana Sambangi Masyarakat
    Personil Polsek Klari Edukasi Nomor Layanan Polri 

    Ikuti Kami